Jumat, Agustus 22

MANFAAT CUCUMBER DAN ALOE VERA

MANFAAT CUCUMBER (mentimun) UNTUK KECANTIKAN

Cucumber memiliki fungsi sebagai pelembab untuk kulit dan sebagai anti
aging. Apabila anda menggunakan ekstrak dari mentimun secara teratur
maka wajah anda dapat terhindar dari jerawat, komedo serta mencegah
penuaan dini dan kekeringan pada kulit wajah.

MANFAAT LIDAH BUAYA

Aloevera berfungsi sebagai pelembab dan tabir surya, menstabilkan pH
kulit, serta membantu regenerasi kulit. Lendir daun lidah buaya dapat
mengobati bengkak, luka, luka bakar, serta membunuh bakteri dan jamur.

Lidah buaya mengandung saponin yang mempunyai kemampuan membunuh
kuman, serta senyawa antrakuinon dan kuinon sebagai anti biotik dan
penghilang rasa sakit. la juga merangsang pertumbuhan sel baru pada
kulit. Dalam gel lidah buaya terkandung lignin yang mampu menembus dan
meresap ke dalam kulit. Sehingga gel akan menahan hilangnya cairan
tubuh dari permukaan kulit. Akibatnya, kulit menjadi tidak cepat kering.
READ MORE - MANFAAT CUCUMBER DAN ALOE VERA

Rangkaian Perawatan Rambut


Bukan rahasia apabila wajah Anda mengalami penuaan, namun tahukah Anda kalau rambut Anda juga mengalaminya?
Dengan berlalunya waktu rambut kehilangan kemilau dan kelembabannya sehingga terlihat tipis dan rapuh. Anti Ageing Hair Care dikembangkan oleh Oriflame secara klinis untuk:
- Membantu menunda efek penuaan dan mengembalikan vitalitas rambut.Dengan penggunaan intensive mask setiap minggu akan memberikan hasil yang menakjubkan.

1. Anti Ageing Shampoo (12491)
Shampo pembersih yang mengembalikan ketebalan rambut dewasa
2. Anti Ageing Conditioner(12492)
menutrisirambut untuk mencegah penuaan rambut dewasa

3. Anti Ageing Mask (12493)
Masker perawatan intensif dengan kadar pelembab tinggi mengembalikan kesegaran rambut dewasa
- Cara penggunaan masker:
Setelah menggunakan Anti Ageing Shampo:
*Aplikasikan pada rambut yang telah dikeringkan dengan handuk.
*Pijat pada rambut, berikan perhatian khusus pasa ujung2 rambut.
*Biarkan 5 menit dan bilas sampai bersih.
*Untuk hasil terbaik gunakan setiap minggu.

Rangkaian perawatan rambut yang dikembangkan oleh Oriflame iniadalah formula terbaru yang dilengkapi dengan vitamin B5, E, dan protein, sehingga memiliki 3 keistimewaan yaitu:
1. Memperkuat hingga 300%, Vitamin b% dan protein menambahkan kelenturan dan kekuatan rambut, sekaligus memberikan perlindungan dengan adanya lapisan pelindung pada permukaan.
2. Menutrisi secara mendalam, Vitamin E bekerja sebagai antioksidan dan meningkatkan kadar kelembaban dari dalam. 75% wanita yang di uji merasakan khasiatnya (diuji pada 95 wanita)
3. Mengembalikan ketebalan, protein kacang kedelai membantu menstrukturisasi lapisan luar rambut dan menjadikannya terlihat lebih tebal tanpa mengembang 74% merasakan rambutnya lebih tebal.

Ketiga Rangkaian perawatan rambut dari Oriflame membuaut Anda merasa kembali ke masa muda Anda....
READ MORE - Rangkaian Perawatan Rambut

Rabu, Agustus 20

Cantik Berseri di Hari Pernikahan




Bagi para calon pengantin, pasti ingin tampil prima saat pesta pernikahan. Termasuk apapun yang menjadi bagian dari acara perhelatan tersebut diharapkan berjalan sempurna. Tidak jarang proses persiapan menguras energi, membuat calon pengantin kelelahan. Apalagi jika mereka juga harus membagi waktu dengan pekerjaan di kantor. Untuk itu perlu diperhatikan perawatan tubuh menjelang pernikahan. Sejak lama masyarakat Indonesia mengenal dan menjalankan proses perawatan tubuh secara tradisional, seperti ritual luluran, puasa dan cara-cara lainnya. Sekarang sudah tersedia perawatan tubuh yang modern dan lebih lebih efisien. Dalam Talk show Clinique Suisse "Instant Glowing Treatment"dalam Jakarta Wedding festival di Jakarta Convention Centre, jumat (25/7), dokter ahli kulit dari Clinique Suisse, dr. Erawita mengatakan tampil dengan kulit wajah yang bersih bersinar secara instan dapat dicapai dengan perawatan Oxyjet. "Bagi pengantin yang hanya perlu tampil kinclong pada saat pesta, ada tretment instan, yaitu Oxyjet. Perawatan itu mengangkat sel kulit mati sekaligus memperbaiki struktur kulit di bawahnya. Sehingga wajah terlihat fresh, cerah dan riasannya terlihat sempurna," jelasnya. Bagi calon pengantin yang memiliki waktu untuk persiapan, akan lebih sempurna jika menjalankan perawatan holistik. Persiapan yang cukup lama diperlukan untuk mengantisipasi jika ada hal-hal yang memerlukan perawatan khusus. "Perawatan seharusnya dari dalam dan luar agar hasilnya maksimal," ujar Marketing Relation Clinique Suisse, Shinta. Ada beberapa tahapan dalam perawatan secara holistik. Pertama, pre-marital blood test perlu untuk mempersiapkan kehidupan baru yang berkualitas. Tes itu juga berguna untuk mengevaluasi kesehatan pengantin secara menyeluruh. Kemudian, apakah calon pengantin terinfeksi virus Torch yaitu toxoplasmocis, rubella dan citomegalovirus. Jika calon pengantin terkena salah satu virus tersebut, Maka dianjurkan untuk menjalani pengobatan. Kemudian untuk calon pengantin pria, dianjurkan juga untuk menjalani sperm analysis tes untuk melihat kualitas sperma secara keseluruhan. Ahli Anti-aging Clinique Suisse, Dr. Catherine menjelaskan, detoksifikasi sangat penging bagi calon pengatin. "Pembuangan racun dalam tubuh dapat membantu perawatan lebif efektif," terangnya.
Dia menjelaskan, gaya hidup yang dijalani calon penngantin seperti pola makan tidak sehat, tidur tidak teratur, merokok, beban kerja yang menimbulkan stress dan tingkat polusi yang tinggi dapat menimbulkan racun dalam tubuh. “Diperlukan pembersihan dengan cara detoks usus besar. Bagian tubuh itu merupakan organ manusia yang paling kotor, untuk itu harus dibersihkan, " ujar Catherine. Proses detoksifikasi usus menggunakan air steril yang telah melalui 4 kali penyaringan dan 2 kali penyinaran kemudian dimasukkan melalui lubang anus. Sehingga racun-racun bisa terserap dan keluar.
Selain itu, ada juga detoksifikasi darah atau chelation. Berfungsi untuk membersihkan logam berat di dalam darah. Dilakukan dengan cara memasukkan beberapa vitamin melalui infus, diantaranya vitamin C dosis tinggi, mineral antioksidan dan vitamin B kompleks. Setelah menjalani berbagai perawatan di atas, tidak hanya wajah yang terlihat bersih bersinar tapi juga tubuh terasa lebih sehat dan bugar. Impian pasangan pengantin tampil prima dengan wajah yang berseri niscaya dapat terlaksana. (cr1/rin)http://republika. co.id/launcher/ view/mid/ 19/news_id/ 1766
READ MORE - Cantik Berseri di Hari Pernikahan

Tampil Lebih Muda dengan Tata Rias Tepat

Para gadis remaja kerap kali menggunakan tata rias atau make up agar terlihat lebih matang dan dewasa. Sebaliknya, saat dewasa justru wanita menginginkan riasan yang membuatnya lebih muda.

Penata rias artis yang bekerja dengan Lindsay Lohan dan Michelle Pfiffer, Paul Starr mengungkap, remaja biasa mengenakan tata rias agar terlihat dewasa. Saat remaja berusia 13 tahun, maka mereka ingin terlihat 19 tahun.

"Namun suatu hari keadaan berubah. Sebaliknya, wanita ingin terlihat lebih muda," kata Starr.

Menurut Penata rias Chanel, Angela Levin, untuk terlihat lebih muda dengan make up yaitu menyingkirkan riasan yang biasa digunakan ketika gadis muda ingin terlihat lebih dewasa.

"Kini saatnya memilih tekstur riasan yang lebih tipis dan menggunakannya dengan sentuhan yang ringan," ujar Levin.

"Terlalu banyak menggunakan bedak juga dapat membuat seorang wanita terlihat lebih tua," ujar Penulis buku Glamor Girls sekaligus fotografer, Patrick McMullan.

Kesalahan yang sangat fatal adalah tata rias yang berat menggunakan eye liner hitam dan bedak berwarna putih. Sangat cocok untuk gadis usia 19 tahun, tapi untuk wanita usia 30 tahun terlihat ketinggalan zaman.

Starr mengatakan, sentuhan ringan pada wajah dengan menggunakan krim ditambah dengan pelembab lebih terlihat halus dan cantik.

Dia menyarankan, penggunaan concealer untuk menutupi bintik pada wajah dibandingkan menutupi dengan riasan di seluruh wajah. Serta mengelap dahi, hidung dan pipi yang berminyak dengan kertas minyak dibandingkan menggunaan bedak.

Bedak hanya boleh digunakan dimata yang dipoleh dengan krim wajah yang dapat memperbaiki kerutan pada mata.

Dibandingkan rias hitam di sekeliling mata, pewarna mata yang berwarna netral dan mempertebal garis alis dengan pensil alis warna coklat tanpa melukis kembali bentuknya akan membuat Anda lebih cantik.
Untuk wanita usia 40-an, penggunaan tata rias yang berkilau masih bisa digunakan asal dipoles secara hati-hati.

"Formula dengan partikel yang kilau akan berperan seperti lampu pada landasan pacu pesawat terbang. Hal itu akan mempertegas garis, kerut dan pori-pori kulit. Tata rias semacam itu sangat tepat untuk wanita usia 25-an," ujar Hutton.

Yang perlu diingat juga adalah kondisi wajah yang berubah usia akibat kehilangan kekenyalannya. "Seiring usia maka akan semakin banyak volume pada wajah yang hilang," ujar Ahli bedah plastik NYC, Haideh Hirmand.

Dibandingkan berusaha menutupi dengan berbagai riasan yang tebal, akan lebih baik memberikan aksen dibawah alis dengan pulasan tipis dan oleskan blush-on di sekitar tulang pipi. Hati-hati untuk menghindari kerutan di bawah mata.

"Diantara usia 25-35 tahun, wanita akan kehilangan lemak bayi disekitar wajahnya dan meraih tampilan mereka seutuhanya," ujar Hirmand.

Starr menyayangkan, banyak wanita ingin terlihat lebih muda tepat pada saat mereka berada pada momen terbaiknya.

"Mereka sangat menawan, tapi mereka tidak menyadarinya karena hanya khawatir pada hal yang berubah," pungkasnya. (lifestle.msn. com/rin)
http://republika. co.id/launcher/ view/mid/ 19/news_id/ 3859
READ MORE - Tampil Lebih Muda dengan Tata Rias Tepat